BOGOR | dutaberitanusantara.com –
AOC (APV OWNER COMMUNITY ) Chapter Bogor Raya, memberikan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dengan menggelar aksi berbagi takjil dan menggelar buka bersama dengan anggota nya.
Acara ini berlangsung di Jalan Raya Ciawi – Sukabumi , tepatnya didepan Masjid Biru At Thohirin kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Minggu (16/03/2025).
Pada kesempatan ini, dihadiri oleh Gubernur AOC wilayah Jawa Barat Suwarto, ketua Chapter Rachmat susilo dan beberapa anggota AOC hadir. Para anggota AOC membagikan takjil kepada para pengguna jalan dan masyarakat yang melintas di sekitar lokasi kegiatan.
Ketua Chapter AOC Bogor Raya, Rachmat mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi takjil dan buka bersama ini merupakan acara rutin Komunitas AOC tiap tahun nya dan merupakan agenda sosial dalam rangka kegiatan di bulan ramadhan tahun ini.
“Kami ingin kegiatan sosial dengan berbagi takjil dan buka bersama ini tiap tahun akan selalu kita adakan ” ujarnya.
“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan rasa solidaritas dan memperkuat tali silahturahmi antar Member” tambah Husin yang merupakan salah satu Anggota AOC.
AOC merupakan salah satu Komunitas Otomotif Suzuki APV dimana sebagai ketua Umum nya adalah H. El Renaldi Untuk Komunitas AOC ini, berada Hampir diseluruh kota di Indonesia dan beberapa Negara tetangga diantaranya Malaysia, Thailand, Singapura dan Brunai Darusalam. Kegiatan serupa juga telah dilakukan disetiap wilayah dan Chapter masing masing.
Husin yang merupakan Kabiro Duta berita Nusantara Kabupaten Bogor juga mengungkapkan hal serupa, acara ini juga dapat mempererat tali silaturahmi antar Member dan merupakan agenda sosial AOC Rutin setiap tahun nya di bulan Ramadhan.
Harapan Gubenur Wilayah Jawa Barat AOC, Ketua Chapter dan Anggota AOC Kabupaten Bogor, kegiatan seperti dapat diagendakan untuk Kegiatan sosial lainnya sebagai bentuk kepedulian AOC dan berkomitmen untuk terus menjalankan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
(Husin/Dbn)